Aceh Besar | Rindam Iskandar Muda dan Sanggamara Shooting Club ( SSC) mengadakan kegiatan Bakti Sosial berupa pembagian Sembako oleh Rindam IM dan Pengurus Sanggamara Shooting Club (SSC) di kampung Leu’ue dan kampung Gendrieng.
Acara Tersebut digelar pada pukul 08.30 Wib di lapangan Hitam Rindam IM Pada Kamis ( 21/05/2020) Guna melaksanakan pengecekan dan persiapan Logistik paket yang akan di distribusikan. Wadan rindam IM Kolonel Inf Suhartono, S.I.P , dalam arahanya menyampaikan, proses pembagian sembako tetap mengenakan Masker dan menjaga jarak perorangan (Sosial Distancing).
Pembagian sembako di peruntuhkan bagi warga yang kurang mampu dan warga yang terdampak pandemi virus Covid -19 beserta Warakauri Keluarga Besar Rindam IM
Pada Pukul 09.15 Wib Tim tiba di kampung Leu’ue dan kampung Gendrieng dan Pembagian ini Team Rindam dan SSC langsung mendatangi rumah-rumah yang akan mendapat sembako Selain mempermudah warga juga mempererat Jalinan silaturahmi Antara Rindam dan SSC kepada Warga, Tegas Kolonel Suhartono
Dalam kegiatan Bakti Sosial yang dilaksanakan adapun Pembagian Sembako yang Meliputi. Beras 10 kg, Gula Pasir 2 kg, Minyak Goreng 2 liter, Telor 1 papan (30 btr) dan Indomie Kaldu Ayam 1 dus
Sembako yang di bagikan berjumlah 100 Paket dengan Rincian adalah 90 paket diantaranya dibagikan untuk warga yang kurang mampu yang langsung diantarkan kepada penerimanya dikediaman mereka dan 10 paket untuk Warakauri yang akan dibagikan oleh lbu ibu Persit Rindam IM,
Turut Pula hadir Dalam Kegiatan itu Ketua Harian Sanggamara Shoting Club (SSC) Wakil Ketua SSC Ahmad Rida, Dan Secata Rindam IM Beserta Beberapa Pamen Rindam dan Pengurus SSC Rindam IM