Pijay.Kapolres Pidie Jaya (Pijay) AKBP Dodon Priyambodo, S. H., S. I. K., M. Si, menerima 100 paket sembako dari Bank Aceh untuk disalurkan kepada masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM.
Penyerahan 100 paket sembako kepada Kapolres Pijay berlangsung di halaman Mapolres Pijay, Trienggadeng, Jum’at (23/9/22), sebut Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam siaran persnya.
” Setelah menerima 100 paket sembako dari Bank Aceh, lalu Kapolres Pijay menyerahkan kepada para Bhabinkantibmas untuk dibagikan kepada masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM di wilayah kerjanya masing-masing, ” sebut Kabid Humas.
Pelepasan pembagian sembako oleh para Bhabinkamtibmas jajaran Polres Pijay langsung dipimpin Kapolres Pijay yang disaksikan sejumlah pejabat Bank Aceh setempat dan dihadiri para PJU serta para Kapolsek jajaran Polres Pijay, tutur Kabid Humas lagi
Dengan pembagian bansos sembako ini, dapat mengurangi beban ekonomi masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM dan dapat menjaga daya beli masyarakat, tutup Kabid Humas.