Aceh Tamiang, Polda Aceh – Kapolsek Bendahara, AKP Tarmidi, SH tinjau tempat kejadian peristiwa (TKP) seorang pria asal Kota Langsa meninggal dunia akibat tenggelam dalam tambak milik Bakhtiar di Desa Alur Nunang Kecamatan Banda Mulia, Aceh Tamiang, Kamis (09/02).
Korban meninggal akibat tenggelam karena mencari Siput dan tidak bisa berenang tersebut diketahui bernama Ari Astruta (56) warga Desa Paya Bujok Tunong Kecamatan Langsa Barat, Kota Langsa.
Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muhammad Yanis, SIK, MH, melalui Kapolsek Bendahara, AKP Tarmidi, SH mengatakan, setelah mendapat laporan dari pihak perangkat Desa Alur Nunang, Banda Mulia wilayah hukum Polsek Bendahara langsung tinjau TKP guna memantau langsung TKP dan kronologis kejadian.
“Kita langsung turun ke lokasi TKP di Dusun Durian Ramphak Desa Alur Nunang guna memastikan peristiwa meninggalnya Ari Astruta warga Kota Langsa menurut informasi akibat tenggelam dalam tambak,” ujar AKP Tarmidi, SH.
Kata Kapolsek, kronologis kejadian menurut keterangan istri korban Nur Ibadah als Nur binti Samsudin Basyah (56), korban berangkat dari rumah menuju ke tambak di Dusun Durian Rampak Desa Alur Nunang untuk mencari dondong (siput) di pinggiran tambak.
“Pada saat sampai di lokasi tambak sekira pukul 09.30 wib, korban dan saksi berpisah untuk mencari dondong (siput) pada tambak yang berbeda namun masih dalam kawasan yang sama, demikian keterangan saksi,” sebut Kapolsek Bendahara.
Lanjut saksi, sambung AKP Tarmidi, pada pukul 10.30 wib, saksi mendengar suara korban menjerit minta tolong, lalu saksi bergegas menghampiri korban, pada saat tiba di lokasi, saksi melihat korban berada di dalam tambak sambil berusaha menyelamatkan diri.
“Selanjut nya saksi berlari sambil menjerit meminta bantuan, ketika beberapa orang datang untuk membantu, kondisi korban tenggelam dan tidak bernyawa lagi, lalu masyarakat mengangkat korban ke darat, informasi kita terima dari para saksi,” ungkap AKP Tarmidi.
Berdasarkan identifikasi dan keterangan para saksi, korban meninggal dunia akibat tenggelam di dalam tambak di karenakan korban tidak bisa berenang.*
Menurut keterangan saksi Iskandar (47), warga Desa Telaga Meuku Sa Kecamatan Banda Mulia, pada pukul 10.30 wib, saksi mendengar suara seorang wanita menjerit meminta tolong, lalu oleh saksi langsung menghampiri wanita tersebut dan menuju ke tempat korban tenggelam.
“Sesampainya di lokasi kejadian, saksi melihat korban sudah dalam keadaan tenggelam di dalam tambak, selanjutnya saksi beserta masyarakat mengangkat tubuh korban ke darat,” jelas Iskandar.
Informasi terhimpun, sekira pukul 12.00 wib, Jenazah korban di bawa ke puskesmas Banda Mulia untuk di bersihkan dan pada pukul 12.40 wib, Jenazah korban di antar ke rumah duka di Dusun Tunong Lorong Petuah Usman Desa Paya Bujuk Tunong Kecamatan Langsa Barat Kota Langsa untuk di kebumikan oleh pihak keluarga.
Pada pukul 15. 06 wib, Jenazah telah sampai di rumah duka dan di terima oleh keluarga dalam keadaan aman dan baik.*