Banda Aceh – Dandim 0101/Kota Banda Aceh, Kolonel Czi Widya Wijanarko, S.Sos., M.Tr (Han) menghadiri Rapat Paripurna Istimewa memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 819 Kota Banda Aceh. Rapat tersebut berlangsung di Lantai IV Ruang Utama DPRK Banda Aceh Jalan Tengku Abu Lam U, Gampong Baro, Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Senin (22/04/2024).
Dengan dipimpin oleh Ketua DPRK Banda Aceh Farid Nyak Umar, S.T rapat ini mengusung tema “819 Tahun Kota Banda Aceh : Big Move!” yang berarti “Langkah Besar,” merupakan simbol semangat generasi muda menatap masa depan, energik, berani dan ambisius untuk mendorong perkotaan yang dinamis dan berkelanjutan.
Memperingati HUT Kota Banda Aceh yang Ke-819 merupakan salah satu upaya untuk melihat kembali masa lalu sebagai bahan evaluasi untuk menapaki masa kini dan merajut masa depan yang lebih baik dengan tujuan untuk mewujudkan Banda Aceh sebagai kota islam, modern, dan Produktif.
Hal ini juga menjadi sebuah momentum untuk memperbarui komitmen terhadap pembangunan yang bersifat partisipatif, dengan hadirnya setiap elemen masyarakat dalam perayaan, perencanaan dan eksekusi program pembangunan, kolaborasi merupakan kunci peningkatan kualitas pelayanan publik yang lebih mudah diakses, efisien dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat yang beragam.
Kodim 0101/Kota Banda Aceh akan terus mendukung pemerintah Kota Banda Aceh dalam visi dan misinya untuk meningkatkan kualitas hidup seluruh penduduk, mendorong peluang pertumbuhan, kesejahteraan, dan penguatan seni dan budaya, dengan berinvestasi pada pembangunan SDM, ruang hijau, perumahan terjangkau, dan layanan sosial, sehingga menciptakan kota tempat semua orang dapat berkembang.
Hadir dalam rapat tersebut diantaranya Pj Walikota Banda Aceh Amiruddin, S.E.,M.Si, Wakil Ketua I DPRK Banda Aceh Usman, S.E, Wakil Ketua II Ketua DPRK Isnaini Husda, Unsur Forkompinda Kota Banda Aceh, Asisten I Sekdako Banda Aceh Bakhtiar, S.Sos, Para anggota DPRK Kota Banda Aceh, Para Mantan Walikota, Wakil Walikota dan Sekretaris Daerah Kota Banda Aceh, Para Mantan Ketua DPRK Banda Aceh dan tamu undangan lainnya di Lingkungan Pemerintah Kota Banda Aceh.